Cara Menyembunyikan File ke Dalam Gambar di Linux

Cara menyembunyikan atau hidden file di GNU/Linux banyak sekali metodenya, bisa dengan me-rename file dan menambahkan titik (.) di depan file atau folder ataupun bisa dengan membuat sub folder bercabang yang sangat banyak dan lain-lain.

Semua cara itu bertujuan agar file yang kita anggap rahasia tidak bisa ditemukan dan dibuka oleh orang lain yang sedang menggunakan komputer kita. Ataupun kita hendak mengirimkan sebuah file rahasia yang disembunyikan ke dalam file lain (contoh menyisipkan file rahasia ke dalam sebuah gambar) kepada penerima dengan tujuan agar tidak ada orang lain yang bisa membuka file rahasia tersebut selain kita sebagai pengirim dan juga si penerima.

Baca juga : Cara modifikasi pesan error command not found di terminal linux

Pertanyaanya, apakah kita bisa menyembunyikan file rahasia baik itu berupa dokumen, video, audio ataupun gambar kedalam sebuah file? tentu saja bisa, dan itulah yang disebut salah satu teknik Steganografi. 

Pengertian Stenografi

Stenografi adalah sebuah teknik membuat pesan tersembunyi atau pesan rahasia yang bertujuan agar tidak ada orang lain yang mengetahuinya, stenografi biasanya diimplementasikan untuk menyembunyikan sebuah pesan kedalam file berupa gambar dan lain-lain. Sedangkan arti kata stenografi menurut Wikipedia Bahasa Indonesia adalah :

Steganografi adalah ilmu dan seni menulis pesan tersembunyi atau menyembunyikan sebuah pesan dengan cara tertentu sehingga selain si pengirim dan si penerima, tidak ada seorangpun yang mengetahui atau menyadari bahwa ada sebuah pesan rahasia di dalamnya.

Untuk bisa menyembunyikan sebuah file rahasia (bisa berupa dokumen, video dan audio) ke dalam sebuah gambar, kita harus membuat sebuah directory atau folder yang di dalamnya berisi gambar dan tentunya file yang akan kita sembunyikan.

Cara Menyembunyikan File ke Dalam Gambar 

Di tutorial ini saya mempunyai sebuah directory atau folder bernama ~/secret yang di dalamnya sudah saya siapkan file gambar yaitu kucing.jpg dan file video yang akan saya sisipkan ke dalam gambar tersebut yaitu video-anu.mp4.

Pertama, kita buat file dengan format .zip dari file yang akan kita sembunyikan, ketikkan perintah berikut di terminal.
$ zip -r secret-file.zip video-anu.mp4
Ketikkan perintah ls -l di terminal untuk memverifikasi apakah file secret-file.zip sudah berhasil dibuat atau belum, contohnya bisa lihat gambar di bawah.
Cara menyembunyikan file ke dalam gambar di linux
Selanjutnya kita gabungkan file gambar kucing.jpg dengan file hasil kompres tadi, gunakan perintah berikut untuk menggabungkannya.
$ cat kucing.jpg secret-file.zip > kucing-imut.jpg
Lakukan verifikasi dengan mengetikkan perintah ls -l di terminal, lihat gambar di bawah.
Cara menyembunyikan file ke dalam gambar di linux
Sekarang file kucing-imut.jpg sudah berhasil dibuat dan tetap bisa dibuka dengan image viewer seperti biasa. Silahkan hapus file kucing.jpg secret-file.zip dan video-anu.mp4.
Cara menyembunyikan file ke dalam gambar di linux
Sampai tahap ini kita sudah berhasil menyisipkan file video yaitu video-anu.mp4 ke dalam file kucing-imut.jpg. Terus cara buka file video-anu.mp4 yg di sembunyiin nya gimana masbro? Gampang kok, kamu tinggal extract saja melalui terminal dengan perintah berikut.
$ unzip kucing-imut.jpg
Dan hasilnya akan terlihat seperti gambar di bawah. Oh ya, file yang sudah di sisipkan ke dalam gambar tersebut akan tetap bisa diextract berkali-kali sama seperti file ber-ekstensi .zip pada umumnya.
Cara menyembunyikan file ke dalam gambar di linux
Itulah langkah-langkah Cara menyembunyikan file ke dalam gambar di linux, dengan cara seperti ini file rahasia yang kita sembunyikan akan lebih aman karena orang lain selain kita tidak akan pernah tahu bahwa di dalam gambar tersebut ternyata ada file yang disisipkan. 
Cukup sekian pembahasan untuk tutorial kali ini, mohon maaf jika terdapat kesalahan penulisan kata ataupun penyampaian bahasa, semoga bermanfaat dan terimakasih.



Source references :
https://id.wikipedia.org/wiki/Steganografi
http://www.pintarkomputer.com/cara-menyembunyikan-file-atau-folder-ke-dalam-gambar-di-linux/
Advertisement
 

Start typing and press Enter to search